Info Lowongan Kerja Terbaru di Indonesia

Lowongan Kerja PT Astra Graphia Information Technology

0

Tertarik untuk bekerja di salah satu bagian perusahaan dari grup Astra? Maka, lowongan kerja PT Astra Graphia Information Technology (AGIT) ini bisa dipertimbangkan.

PT Astra Graphia Information Technology (AGIT) adalah salah satu perusahaan yang bergerak di bidang usaha penyedia teknologi informasi dan komunikasi terkemuka di Indonesia.

Perusahaan ini tergabung dengan berbagai portofolio ICT, dipercaya oleh banyak pelanggan dan memiliki jejak rekam reputasi yang baik dalam pengelolaan proyek teknologi informasi dan komunikasi.

Terutama dalam penerapan SAP, integrasi sistem dan proyek outsourcing, PT Astra Graphia Information Technology (AGIT) akan mengelola semua kebutuhan IT pelanggan untuk mencapai pertumbuhan bisnis yang signifikan.

AGIT adalah salah satu anak perusahan dari PT Astra Graphia Tbk (Astragraphia) yang merupakan bagian dari grup Astra. Telah berdiri sejak tahun 1976, Astragraphia adalah penyedia solusi bisnis berbasis IT dan Fuji Xerox sebagai mitra utama.

Telah terdaftar di Bursa Efek Indonesia (IDX: AGSR) sejak tahun 1989, Astragraphia memiliki 75 kantor pelayanan di 21 cabang di seluruh wilayah Indonesia.

Budaya dan Lingkungan Kerja di PT Astra Graphia Information Technology (AGIT), yaitu:

  1. Menjadi aset bangsa
  2. Memberikan pelayanan terbaik kepada pelanggan
  3. Menghormati individu dan mengembangkan kerjasama dalam tim
  4. Terus berupaya untuk menjadi yang terbaik

Solusi bisnis yang ditawarkan oleh perusahaan tidak hanya menghubungkan sistem komunikasi pelanggan. Tetapi juga, menyediakan solusi IT dan selalu memberikan yang terbaik kepada pelanggan, meliputi:

  • Layanan infrastruktur
  • Layanan aplikasi
  • Pelayanan terpadu
  • Cloud Computing

Dalam rangka memajukan bisnis perusahaan, dibukalah lowongan kerja PT Astra Graphia Information Technology (AGIT) untuk mencari lulusan baru atau berpengalaman maksimal 2 tahun kerja.

Posisi pekerjaan yang tersedia pada lowongan kerja PT Astra Graphia Information Technology (AGIT) terbaru ini, yaitu:

Consultant Development Program 2017

Tanggung jawab utama dari pekerjaan ini adalah membawa proyek-proyek dalam peran sebagai konsultan / engineer dari portofolio perusahaan dan bagian dari tim prapenjualan.

Persyaratan umum untuk posisi pekerjaan di atas, yaitu:

  • Minimal pendidikan sarjana S1 dari jurusan Teknik, Ilmu Komputer, Industri, Teknologi Informasi, Teknik Elektro dengan IPK minimal 3.00 dari skala 4.00
  • Lulusan baru atau pengalaman kerja maksimal 2 tahun
  • Memiliki kemampuan komunikasi yang bagus, analisis, dan skill software desain
  • Bisa bekerja sebagai individu maupun tim dengan baik
  • Dapat bekerja di bawah tekanan dan bisa mencapai target ontime
  • Dapat memberikan solusi dari masalah, mengeksplorasi ide dan teknologi baru
  • Fasih dalam berbahasa Inggris, baik tulisan dan lisan

Bagaimana cara melamar kerja pada lowongan kerja PT Astra Graphia Information Technology (AGIT) di atas? Mudah saja. Kirimkan lamaran lengkap dan lampirkan dokumen pendukung via email ke:

recruitment.mt@ag-it.com (Ukuran file tidak lebih dari 300 KB). Pengiriman lamaran paling lambat 29 Maret 2017.

Informasi lowongan kerja PT Astra Graphia Information Technology (AGIT) di atas valid dan bersumber dari laman website resmi perusahaan di www.ag-it.com.

Tinggalkan Balasan

Data Email Anda Aman dan Tidak Akan Pernah Disalahgunakan.